Close Menu
    Facebook X (Twitter) Instagram
    Trending
    • Kantongi Penuh Dukungan Seluruh Inorga, ZM Kembali Nakhodai KORMI Kota Bogor
    • Revitalisasi Rampung, Lapangan Mini Soccer Taman Manunggal Kembali Dibuka
    • Puluhan Siswa Keracunan MBG, DPRD Kota Bogor Minta Investigasi Total dan Evaluasi SPPG
    • Diduga Keracunan MBG, SPPG Batutulis Sebut Makanan Sesuai SOP
    • Puluhan Siswa Diduga Keracunan MBG, Alami Keluhan Muntah dan Lemas
    • DPRD Kota Bogor Terima Draft RAPBD 2026, Banggar Langsung Lakukan Pembahasan
    • DPRD Bogor Tampung Aspirasi Aksi Budayawan Soal Proyek Jalan Batutulis
    • Denny Mulyadi Tegaskan Pentingnya Kolaborasi Pertahankan Capaian UHC
    Facebook X (Twitter) Instagram
    BarayaNewsBarayaNews
    • Politik
      • Nasional
      • Internasional
    • Olahraga
      • Sepak Bola
    • Teknologi
      • Gadget
    • Peristiwa
    • Kesehatan
    • Kolom Penulis
    • Kota Bogor
    BarayaNewsBarayaNews
    Home » Pembangunan » 8 Tahun RSUD Kota Bogor, Tambah Fasilitas dan Jadi Rumah Sakit Riset
    Kesehatan

    8 Tahun RSUD Kota Bogor, Tambah Fasilitas dan Jadi Rumah Sakit Riset

    13 Agustus 20223 Mins Read
    Facebook Twitter WhatsApp Telegram
    Share
    Facebook Twitter LinkedIn Pinterest Email Telegram WhatsApp

    BOGOR – Wali Kota Bogor, Bima Arya menyebutkan, RSUD Kota Bogor sangat progresif dan terus membangun untuk memperluas serta menambah fasilitas maupun layanan untuk warga.

    Selain itu RSUD Kota Bogor dipersiapkan untuk menjadi rumah sakit riset bermitra dengan kampus melakukan berbagai macam kajian di bidang kedokteran

    “Insya Allah bulan Desember 2022 diselesaikan dan akan kita awasi terus. RSUD Kota Bogor akan dipersiapkan untuk menjadi rumah sakit riset bermitra dengan kampus untuk melakukan berbagai macam kajian di bidang kedokteran. Untuk pembangunannya saya juga titip, seperti tahap pembangunan kemarin yang diawasi bersama agar sesuai waktu dan kualitasnya baik. Targetnya tepat waktu dan kualitasnya baik,” kata Bima Arya usai meninjau revitalisasi Blok I bersamaan HUT ke-8 RSUD Kota Bogor, Jumat (12/8/2022).

    Sekda Kota Bogor, Syarifah Sofiah mengatakan, 8 tahun usia yang jika dikategorikan masih anak-anak tetapi luar biasa dan memiliki cita-cita yang demikian besar.

    Namun usia yang masih sangat muda ini semua mengetahui apa yang sudah dilakukan RSUD Kota Bogor dengan melihat angka-angka capaian kinerjanya.

    “Kinerjanya yang ditunjukkan menjadi satu barometer bagi semua bahwa RSUD Kota Bogor diharapkan tidak hanya dari masyarakat Kota Bogor tetapi juga masyarakat lainnya,” kata Syarifah.

    Pendekatan secara religi yang diterapkan Dirut dan bersama jajaran RSUD Kota Bogor mendapatkan apresiasi dari Sekda Kota Bogor. Target yang diusung diharapkan semoga tercapai dan pelaksanaan pembangunannya berjalan lancar.

    “Ke depan mulai dari pembangunan fisik hingga SDM bisa berjalan dengan baik, yang jelas pada saat masyarakat mengharapkan satu pengobatan dari rumah sakit, teknologi yang secara bertahap mulai dilengkapi memberikan keyakinan berjalannya rumah sakit ini serta meningkatnya pelayanan prima sehingga amanah ini yang sangat diperlukan maupun kepercayaan yang diberikan harus terus dijaga,” jelasnya.

    Perjalanan delapan tahun RSUD Kota Bogor menurut Dirut RSUD Kota Bogor, Ilham Chaidir karena perjuangan Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor dan para pihak terkait lainnya.

    “Alhamdulillah berkat dukungan SDM yang berkualitas dan bersedia meningkatkan pengetahuannya untuk selalu mengikuti perkembangan zaman, RSUD Kota Bogor mampu memberikan pelayanan bagi warga yang membutuhkan. Untuk menjadi RSUD unggul, kami harus terus mengejar ketertinggalan dengan tekad kita yakin bisa mengejarnya walaupun baru berusia delapan tahun,” kata Ilham.

    Ke depan RSUD Kota Bogor harus mampu memberikan pelayanan yang bersifat sosial, membantu para pasien yang kurang mampu melalui infak sedekah yang dikumpulkan atas inisiatif sendiri tanpa melihat asal pasien.

    Pembangunan yang dilakukan RSUD Kota Bogor kata dia, tidak sebatas fisik semata, namun juga pembangunan SDM seperti akhlak capacity building hingga manajemen.

    “Kami laporkan saat ini BOR RSUD Kota Bogor di atas 80 persen sehingga harus dipikirkan untuk mengimprove agar tidak terjadi stagnasi pada layanan. Obsesi kami menambah tempat tidur menjadi 800 bahkan kalau perlu menjadi 1.000 agar mampu memberikan layanan,” katanya.

    Bima Arya Syarifah Sofiah
    Add A Comment

    Bagaimana Pendapat Anda?Batalkan balasan

    Berita Lainnya
    Kesehatan

    Menkes Tunjuk Kota Bogor Jadi Pilot Project Sistem Kesehatan Perkotaan

    18 Juli 2023
    Kesehatan

    Bersama Pengurus Muda, Rusli Gulirkan Rutinitas Bagi 500 Paket Boks Setiap Jum’at

    1 Februari 2021
    Kota Bogor

    Perbaiki Angka Bed Occupancy, Pemkot Bogor Siapkan Hotel Untuk OTG

    6 Oktober 2020
    Kota Bogor

    DPRD Akan Surati Walikota Bogor Untuk Tunda Relokasi Pasar Pedati dan Lawang Saketeng

    2 Maret 2020
    Kolom Penulis
    Kolom Penulis

    Anak Muda dan Kaderisasi Partai Politik

    5 Januari 2024

    Demokrasi kita dibangun berdasarkan amanat UUD dan berasaskan Pancasila. Disitu jelas bahwa suara kita, aspirasi…

    Pembebasan Biaya Pendidikan, Sesuai Harapan Kah?

    1 Desember 2020
    Trending
    Ekonomi

    Cek Stok Minyak Goreng, Atang Tampung Curhatan Pedagang Pasar

    25 Februari 2022

    BOGOR – Mencuatnya isu kelangkaan minyak goreng di pasaran ditanggapi serius oleh Ketua DPRD Kota…

    Daerah

    APEKSI Beri Masukan ke Pemerintah Pusat Soal Penghapusan Tenaga Honorer

    11 Juni 2022

    Ketua Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) Bima Arya menyatakan, larangan mempekerjakan honorer bagi…

    Aspirasi

    Terima Aspirasi Aksi Mahasiswa, DPRD Kota Bogor Akan Teruskan ke DPR-RI

    6 September 2022

    BOGOR – Gelombang penolakan kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi, terjadi di Kota Bogor.…

    Ekonomi

    Atty Somaddikarya Prihatin, Daya Beli Masyarakat Bulan Ramadhan Lesu

    26 Maret 2024

    BOGOR – Anggota DPRD Kota Bogor, Atty Somaddikarya mengungkapkan keprihatinannya kepada masyarakat di bulan Ramadhan…

    Ekonomi

    Adityawarman: Koperasi Merah Putih Jangan Buka Warung

    30 Juli 2025

    BOGOR – Ketua DPRD Kota Bogor Adityawarman Adil setuju dengan pendapat Prof. Lukman M Baga…

    Bisnis

    Selain Pengembangan Rumah Sakit, Jepang Jajaki Kerja Sama Restoran dan Jamur Sitake

    5 April 2022

    Sebelum bertolak ke Jepang, Diplomat Muda Bidang Ekonomi KBRI Tokyo Pandu Utama Manggala kembali…

    Tentang Kami

    BarayaNews.co.id

    PT. Kreasi Baraya Mandiri adalah sebuah perusahaan yang bergerak di bidang media yang menaungi website portal berita barayanews.co.id untuk menayangkan berita terkini dan terpercaya.

    Laman Kami
    • Kebijakan Privasi
    • Kontak
    • Pedoman Media Siber
    • Redaksi
    • Syarat Karya Tulis
    © 2025 PT Kreasi Baraya Mandiri

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.

     

    Memuat Komentar...
     

    Anda harus log masuk untuk menerbitkan komentar.