Penyakit Stress dan Mal Nutrisi Lansia Mengalami Peningkatan, Endah Berikan Catatan Penting Dalam Forum Kemitraan BPJS Kesehatan
BOGOR – Dalam forum kemitraan tingkat Kota Bogor yang diselenggarakan oleh Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Kota Bogor. Sekretaris Komis IV Endah Purwanti menyampaikan catatan penting terkait kesehatan warga Kota Bogor.
Dimana menurut data yang Endah terima, penyakit stress dan mal nutrisi bagi lansia mengalami peningkatan. Untuk kasus penyakit stress, dari Januari hingga Agustus tercatat ada 1442 kasus, sedangkan kasus mal nutrisi bagi lansia ada 232 kasus.
“Kasus stress ini tidak bisa dianggap remeh. Setiap rumah sakit kalau bisa menyediakan obat dan faslitas pengobatan yang memadai. Sedangkan untuk kasus mal nutrisim, menurut saya perlu adanya edukasi kepada keluarga yang memiliki lansia. Sehingga proses pencegahan dilakukan sejak dini,” katanya.
Terkait dengan keberadaan ruang ICU, menurut politisi PKS ini, 100 persen rumah sakit yang ada di Kota Bogor belum memenuhi standar kapasitas bed untuk kelas III sesuai dengan amanat PP nomor 47 tahun 2021.
“Setiap rumah sakit itu minimal ada 20 persen untuk kasur kelas III, nah ini belum dipenuhi. Sehingga saya minta agar setiap rumah sakit yang ada di Kota Bogor untuk segera memenuhi kriteria ini,” tegasnya.
Lebih lanjut, Endah mengungkapkan, Universal Health Coverage (UHC) di Kota Bogor hingga Agustus 2021 baru menyentuh angka 90,96 persen. Dengan rincian, 316 ribu peserta PPU, 198 ribu peserta PBPU dan 425 ribu peserta PBI APBD dan APBN.
Dengan kondisi seperti diatas, Endah menyatakan bahwa hamper 50 persen peserta BPJS Kesehatan merupakan warga miskin dan harus mendapatkan perhatian pelayanan maksimal, tanpa membeda-bedakan kelas.
“Ini kan peserta hamper 50 persen warga miskin. Jadi saya mau tidak ada pembedaan dalam hal pelayanan. Semua harus maksimal,” pungkasnya.