Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Bogor melakukan jemput bola pelayanan dokumen administrasi kependudukan dan catatan sipil (Adminduk) melalui kegiatan Dukcapil Family Fest dengan tema Dukcapil Prima Indonesia Maju yang dilaksanakan 10 juni hingga 11 Juni 2023 di Lantai 1 Boxies 123 Mall.
Dukcapil Family Fest dibuka Wali Kota Bogor, Bima Arya bersama Dirjen Dukcapil Kemendagri, Teguh Setyabudi dan jajaran serta Plt. Kadisdukcapil Jawa Barat, Indrastuti Chandra Dewi, Wakil Ketua DPRD Kota Bogor, Jenal Mutaqin, Kepala Dinas Dukcapil Kota Bogor, Ganjar Gunawan, Pengadilan Negeri Kota Bogor, Gojek Bogor dan seluruh mitra yang juga disaksikan warga yang datang dengan antusias untuk mengakses layanan Adminduk, Sabtu (10/6/2023).
Dirjen Dukcapil Kemendagri, Teguh Setyabudi mengapresiasi inovasi yang dilakukan oleh Kota Bogor dalam jemput bola melayani masyarakat dengan memberikan dukungan penuh terhadap Dukcapil untuk bisa memberikan layanan prima.
“Dari sisi perekaman KTP-el per 31 Maret Kota Bogor sudah 99,02 persen. Tinggal sedikit lagi, karena target kita hingga 31 Desember 99,04 persen,” katanya.
Berbicara Adminduk lanjut Teguh, tidak hanya bicara mengenai KTP atau KIA, tapi juga 24 pelayanan administrasi kependudukan dan catatan sipil yang bisa diakses secara gratis oleh masyarakat.
“Di sini kita lihat ada layanan itu untuk terus mewujudkan Dukcapil prima, responsif, profesional dan inovatif melayani memudahkan dan juga membahagiakan, adaptif dan akuntabel. Ini kita lakukan terus menerus,” jelasnya.
Kehadiran pemerintah dalam melayani warga kata dia, harus memberikan manfaat.
Wali Kota Bogor, Bima Arya, menyampaikan, melayani warga tidak hanya sekedar melayani, namun harus memudahkan dan membahagiakan warga.
“Saya bangga sekali teman-teman Capil terus berinovasi, berusaha naik bukan hanya melayani, tapi memudahkan, yang tadinya lama jadi lebih cepat, yang tadinya jutek, sekarang senyum, sekarang serba mudah,” katanya.
Selain jemput bola, saat ini Disdukcapil Kota Bogor juga memiliki layanan drive thru. Jika tidak bisa diambil sendiri, dokumen kependudukan pun bisa diantar melalui kerja sama yang dilakukan antara Dukcapil dengan Gojek.
Sebagai salah satu rangkaian menyambut ulang tahun Kota Bogor, Gojek bersama
Disdukcapil Kota Bogor mengumumkan kolaborasi GoSend sebagai mitra pengiriman pertama untuk layanan pengantaran dokumen kependudukan daring bagi warga kota Bogor melalui aplikasi Pakuan Prima.
Layanan Pakuan Prima yang merupakan sebuah singkatan dari ‘Pelayanan Administrasi Kependudukan
Praktis, Inovatif, dan Melayani’ adalah layanan online berbasis website milik Disdukcapil Kota Bogor.
Melalui kolaborasi antara Gojek dan Disdukcapil Kota Bogor, layanan pengiriman on demand GoSend telah terintegrasi sebagai pilihan pengantaran dokumen di website Pakuan Prima.
Warga Bogor kini bisa memiliki fleksibilitas untuk mengambil secara langsung di kantor Disdukcapil atau bisa memesan layanan GoSend Instant maupun Same Day langsung di laman website Pakuan Prima dan diarahkan ke aplikasi Gojek untuk pengiriman e-KTP, KK, KIA, Akta Kelahiran, Akta Kematian dan Surat Pindah/Datang dari Disdukcapil Kota Bogor.
“Kami sangat bangga dapat bekerja sama dengan Disdukcapil Bogor sebagai mitra pengiriman dokumen kependudukan. Kolaborasi ini merupakan salah satu upaya berkelanjutan Gojek dalam mendukung inovasi pemerintah dan menghadirkan teknologi sebagai solusi untuk dapat meningkatkan kualitas, aksesibilitas serta kemudahan layanan masyarakat. Gojek akan terus bekerja sama dengan pemerintah dan mitra lainnya untuk meningkatkan layanan publik yang dapat diandalkan masyarakat, khususnya dalam efisiensi alur pengurusan dokumen warga Kota Bogor,” ujar District Head Gojek Bogor, Dimas Ganjar Romadhan.
Berdasarkan data Disdukcapil Kota Bogor, telah memproses hingga ribuan dokumen kependudukan per bulan melalui platform Pakuan Prima.
Untuk memastikan keamanan, kerahasiaan dan ketepatan dokumen, nomor registrasi dan informasi mitra GoSend akan tercatat dalam sistem Disdukcapil.
Dokumen yang akan dikirimkan akan dimasukan ke dalam amplop yang bersegel dan petugas Disdukcapil akan mencocokan QR code dokumen dan nomor order pengiriman pada saat pick up.
Warga Kota Bogor yang memesan layanan GoSend untuk pengurusan dokumen kependudukan bisa menggunakan kode GOSENDHEMAT untuk mendapatkan diskon ongkir 75% sampai Rp10.000 hingga September 2023.
Kepala Disdukcapil Kota Bogor, Ganjar Gunawan mengatakan, Dukcapil family fest ini sejatinya adalah sebuah gerakan jemput bola pelayanan Adminduk di pusat-pusat keramaian.
“Kita bergerak dari mal ke mal disamping beberapa pihak kami terus lakukan Dukcapil Goes to School ke sekolah-sekolah karena ada 22.754 anak yang harus direkam sampai Februari tahun depan. Dukcapil family fest ini di Jawa barat belum ada, baru di Kota Bogor sesuai arahan dari pimpinan kita, wali kota yang terus mem push seluruh OPD untuk terus berlari, berinovasi,” ujarnya.
Untuk membahagiakan warga dalam kegiatan ini Dukcapil bermitra dengan beberapa pihak swasta dan rumah sakit untuk memberikan reward kepada warga.
Masyarakat yang mengakses layanan di Dukcapil Family fest ini bisa mendapatkan diskon produk elektronik, membuka rekening BJB dan mendapatkan merchandise.
Selain itu juga bisa mendapatkan voucher akses vitamin, layanan kecantikan, periksa gigi dan sebagainya di tujuh rumah sakit di Kota Bogor.
“Dalam kegiatan ini juga ada booth untuk masyarakat bisa mengaktivasi KTP digital,” ujarnya.