Barayanews.co.id – Kecelakaan lalulintas terjadi saat pengendara Moge, Harley Davidson dan seorang nenek saat menyeberang jalan, Minggu (15/12/2019) pagi, di Jalan Pajajaran, Bogor Tengah, Kota Bogor.
Kasat Lantas, Polresta Bogor Kota, Kompol Fajar Hari Kuncoro menuturkan, korban bernama Siti Aisyah saat itu tengah menggandeng cucunya (AS) yang baru berusia 5 tahun. Keduanya menyeberang dari Halte RS PMI menuju pedestrian Kebun Raya Bogor.
Saat nenek dan cucunya menyeberang dan baru sampai di tengah jalan, kemudian melaju Harley Davidson berpelat B-4754-NFE dari arah Sistem Satu Arah (SSA) menuju Tugu Kujang.
Pengendara moge tersebut kemudian menabrak Aisyah beserta cucunya. Aisyah tewas di tempat akibat benturan dan terluka parah. Sementara, cucunya masih dirawat intensif di Rumah Sakit PMI karena luka serius di bagian kepala.
“Jadi bahwa benar tadi pagi ada terjadi laka di Jalan Pajajaran, tepatnya dekat RS PMI, antara pejalan kaki dengan pengendara roda dua, yang mengakibatkan korban meninggal dunia. Kendaraan jenis Harley Davidson, korban meninggal dunia,” kata Fajar Hari Kuncoro, saat dikonfirmasi wartawan.
Fajar mengatakan, kasus kecelakaan ini masih dalam penanganan Unit Laka Lantas Polresta Bogor Kota.
“Saat ini penanganan masih dalam proses pemeriksaan oleh Satlantas Polresta Bogor Kota, khususnya Unit Laka Lantas,” kata Fajar. (dt/p)