Close Menu
    Facebook X (Twitter) Instagram
    Trending
    • Rapat Kerja dengan Dinkukmdagin, Komisi IV DPRD Bogor Fokus Inflasi dan Penguatan UMKM
    • Pendaftaran Calon Ketua Dewas BPR Bank Kota Bogor Dibuka Hari Ini
    • Gelar Pleno, MKGR Kota Bogor Siapkan Kepengurusan hingga Akar Rumput
    • Denny Mulyadi Soroti Pentingnya Adab bagi Generasi Muda
    • Hadiri Kuliah Umum di UIKA, Ketua DPRD Kota Bogor Ajak Mahasiswa Jadi Generasi Beradab dan Berdampak
    • Nasi Lemak Bahru, Destinasi Nasi Lemak Otentik di Kota Hujan
    • Komisi II DPRD Kota Bogor Bahas Rencana Kerja PDAM Tirta Pakuan Tahun Anggaran 2026
    • Pengembangan Bogor Utara Sebagai Pusat Pertumbuhan Ekonomi
    Facebook X (Twitter) Instagram
    BarayaNewsBarayaNews
    • Politik
      • Nasional
      • Internasional
    • Olahraga
      • Sepak Bola
    • Teknologi
      • Gadget
    • Peristiwa
    • Kesehatan
    • Kolom Penulis
    • Kota Bogor
    BarayaNewsBarayaNews
    Home » Masjid Agung » Mesjid Agung Al Isra Diresmikan, Bima Arya Harap jadi Pusat Sosial, Ekonomi dan Peradaban
    Kota Bogor

    Mesjid Agung Al Isra Diresmikan, Bima Arya Harap jadi Pusat Sosial, Ekonomi dan Peradaban

    28 Maret 20244 Mins Read
    Facebook Twitter WhatsApp Telegram
    Share
    Facebook Twitter LinkedIn Pinterest Email Telegram WhatsApp

    BOGOR – Tepat 17 Ramadan 1445 Hijriah, Masjid Agung Al Isra Kota Bogor diresmikan Wali Kota Bogor, Bima Arya yang juga dihadiri Menteri Perdagangan (Mendag), Zulkifli Hasan dan Ketua ICMI Pusat, Arif Satria, disaksikan warga yang memenuhi area masjid.

    Turut hadir Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, Sekda Kota Bogor, Syarifah Sofiah dan jajaran kepala perangkat daerah Pemkot Bogor, pimpinan Forkopimda Kota Bogor menghadiri peresmian masjid yang berlokasi di Jalan Nyi Raja Permas, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Kamis (28/3/2024).

    Wali Kota Bogor, Bima Arya menjelaskan, Masjid Agung Al Isra Kota Bogor pertama dibangun tahun 1987 di masa Wali Kota Bogor, Muhammad atas keinginan para tokoh islam Kota Bogor memiliki masjid yang megah di pusat kota berdampingan pusat ibadah lain. Karena kebutuhan jamaah yang terus meningkat, pada 2016 dibangun dan setelah berproses selama tujuh tahun dengan menelan anggaran sekitar Rp 113 miliar rampung di tahun 2023.

    Diakuinya, selama prosesnya hadir dinamika dan catatan-catatan yang terjadi selama pembangunan yang menjadi pembelajaran dan tidak terulang kembali, khususnya pada kegiatan-kegiatan lain ke depan.

    “Alhamdulillah hari ini Masjid Agung Al Isra Kota Bogor rampung dan Insya Allah memberikan keberkahan bagi semua. Ini bukan soal keinginan punya masjid megah dan bagus, tapi juga ingin punya masjid yang makmur dan penuh makna,” kata Bima Arya.

    Bima Arya berharap masjid ini tidak hanya sebagai pusat ibadah, tetapi juga pusat pemberdayaan umat secara ekonomi, pusat kegiatan sosial dan pusat peradaban. Apalagi di kiri ada alun-alun sebagai pusat kegiatan sosial, sebelah kanan ada pasar sebagai pusat kegiatan ekonomi dan di depan ada stasiun yang menghantarkan ribuan warga masuk ke Kota Bogor.

    “Insya Allah masjid ini akan memberikan manfaat dan berkah bagi warga sekitar dan kota Bogor,” katanya.

    Untuk memudahkan para pedagang dalam beribadah, Masjid Agung Al Isra dilengkapi dengan jembatan penghubung. Selain itu masjid ini diharapkan menjadi tempat berkumpul yang nyaman, tidak hanya antar ulama tetapi juga ulama dengan umaro, antara pemimpin Kota Bogor dan menjadi kawah candradimuka bagi pemimpin di masa depan.

    “Di masjid inilah terjadi dialektika, diskusi, pengajian dan hal-hal yang menjadi pencerahan bagi generasi muda di Kota Bogor yang islami dan qurani. Dalam hitungan 23 hari, saya dan wakil wali kota akan mengakhiri masa jabatan setelah 10 tahun mengabdi. Saya titip betul masjid ini, pengelolanya dan mengelolanya harus baik dan amanah, masjid ini harus jadi milik semua umat, tidak ada umat muslim yang dipinggirkan, semua dirangkul dan diayomi dan diberdayakan,” harap Bima Arya.

    Masjid Agung Al Isra Kota Bogor ditegaskan Bima Arya harus menjadi masjid pemersatu dan jembatan pemersatu bagi umat di Kota Bogor, menyambungkan yang mampu dan dhuafa, menyambungkan apapun nasabnya serta masjid ini akan memberikan berkah rahmatan lil alamin bagi Kota Bogor dan Indonesia.

    Apresiasi dan penghargaan diungkapkan Menteri Zulkifli Hasan saat menyampaikan sambutan. Ia merasa bersyukur bisa menyaksikan rampungnya pembangunan dan peresmian Masjid Agung Al Isra Kota Bogor yang megah. Kepada semua yang hadir, Zulkifli Hasan mengajak menjaga keberagaman yang merupakan sunnatullah.

    “Kalau hanya satu pandangan atau monokultur biasanya peradaban yang ada cepat punah dan cepat berakhir. Keberagamanlah yang membuat keberlangsungan dan kelanggengan,” kata Zulhas sapaannya.

    Sebelumnya Kepala Dinas PUPR Kota Bogor, Rena Da Frina melaporkan pembangunan Masjid Agung selama 7 tahun mulai dari 2016 sampai dengan 2023 dengan total nilai anggaran sebesar Rp 113,3 miliar. Dimulai tahun 2016 dengan Dinas Wasbangkim selaku penanggungjawab melalui bantuan anggaran Pemprov Jawa Barat sebesar Rp 12,6 miliar dengan lingkup kerja pembongkaran dan bangunan struktur dengan realisasi sebesar Rp 9 miliar. Pada tahun 2017 tidak ada kegiatan pembangunan. Baru di tahun 2018 kegiatan berlanjut dengan besar anggaran Rp 8,6 miliar dengan lingkup struktur lanjutan.

    Tahun 2019 dilakukan kajian struktur oleh Puslitbang Kementerian PUPR dan tahun 2020 tanggung jawab pembangunan dialihkan ke Dinas PUPR Kota Bogor dengan nilai Rp 5,5 miliar dengan lingkup kerja review DED, perbaikan struktur, finishing lantai dan sistem drainase.

    Tahun 2021 dengan total anggaran Rp 30,9 miliar lingkup kerja meliputi struktur, arsitektur dan enamel. Tahun 2022 dengan anggaran Rp 25,8 miliar lingkup struktur, pasar, interior dan ME. Terakhir 2023 dengan anggaran Rp 33,1 miliar dengan lingkup finishing pasak dan interior.

    Peresmian masjid diisi tausiyah yang disampaikan Ketua ICMI Pusat, Arif Satria dan ditutup dengan doa oleh Ketua MUI Kota Bogor, KH TB. Muhidin.

    Arif Satria Bima Arya Kepala Dinas PUPR Kota Bogor Ketua ICMI Pusat Menteri Perdagangan (Mendag) Rena Da Frina Wali Kota Bogor Zulkifli Hasan
    Add A Comment

    Bagaimana Pendapat Anda?Batalkan balasan

    Berita Lainnya
    Kota Bogor

    Tingkatkan Pelayanan, Perumda Tirta Pakuan Akan Sempurnakan Command Center

    6 Januari 2022
    Covid19

    Lima Orang Positif, Bima Imbau Salah Satu Bank Swasta Tutup Sementara

    3 Desember 2020
    Kesehatan

    Paparkan Program Kerja, Atty Somaddikarya Apresiasi Peran Aktif Karang Taruna Kujang

    4 Februari 2022
    Kota Bogor

    Direksi RS Ummi dan MER-C Penuhi Panggilan Polresta Bogor Kota

    30 November 2020
    Kolom Penulis
    Kolom Penulis

    Anak Muda dan Kaderisasi Partai Politik

    5 Januari 2024

    Demokrasi kita dibangun berdasarkan amanat UUD dan berasaskan Pancasila. Disitu jelas bahwa suara kita, aspirasi…

    Pembebasan Biaya Pendidikan, Sesuai Harapan Kah?

    1 Desember 2020
    Trending
    Bisnis

    Atang Trisnanto Dukung Moratorium Minimarket di Kota Bogor

    27 April 2022

    BOGOR – Keberadaan minimarket di Kota Bogor kian lama kian menjamur. Namun, pertumbuhan jumlah minimarket…

    Daerah

    Hari Koperasi Nasional ke-75, Bima Arya Tekankan Lima Hal Ini

    29 Juli 2022

    Adaptasi, edukasi, kolaborasi, transparansi dan ekspansi menjadi lima agenda besar yang perlu dilaksanakan agar koperasi…

    Anggaran

    Komisi II Dorong APBD 2023 Berpihak Kepada Koperasi dan UMKM

    17 Oktober 2022

    BOGOR – Komisi II DPRD Kota Bogor telah selesai menggelar rapat kerja dengan mitra kerja…

    DPRD Kota Bogor

    DPRD Kota Bogor Dorong Langkah Strategis Antisipasi Dampak Tarif Impor AS terhadap UMKM Lokal

    9 April 2025

    BOGOR – DPRD Kota Bogor secara serius merespons kebijakan tarif impor 32 persen yang baru…

    Daerah

    BRI Bogor Pajajaran Salurkan Bantuan Tenda dan Kursi untuk Warga Desa Cilember

    22 November 2025

    BOGOR – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) melalui BRI Branch Office Bogor Pajajaran kembali menunjukkan…

    Covid19

    Dalam Rangka Bukan Mutu Karantina, Masyarakat Diedukasi Soal Mutu Kualitas Ikan

    26 Mei 2021

    Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A Rachim menghadiri Bulan Mutu Karantina 2021 di Danau LSI…

    Tentang Kami

    BarayaNews.co.id

    PT. Kreasi Baraya Mandiri adalah sebuah perusahaan yang bergerak di bidang media yang menaungi website portal berita barayanews.co.id untuk menayangkan berita terkini dan terpercaya.

    Laman Kami
    • Kebijakan Privasi
    • Kontak
    • Pedoman Media Siber
    • Redaksi
    • Syarat Karya Tulis
    © 2026 PT Kreasi Baraya Mandiri

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.

     

    Memuat Komentar...
     

    Anda harus log masuk untuk menerbitkan komentar.