BOGOR – Dalam rangka memeriahkan Dies Natalies serta menyambut hari jadinya yang genap berumur 1 tahun pada 17 Oktober mendatang Komunitas Mahasiswa Universitas Terbuka Bogor menggelar festival bertajuk “Peran Mahasiswa Dalam Menjaga Keutuhan NKRI” di Blok F Trade Center Pasar Kebon Kembang, Bogor Tengah, Kota Bogor pada Minggu (04/09/2022).
Hal tersebut disampaikan ketua panitia festival, Alvian Muzakhi. Menurutnya ide kegiatan berawal dari para pengurus Komunitas Mahasiswa Universitas Terbuka Bogor yang berkeinginan untuk menggelar kegiatan, yang bermula dari malam keakraban Vol. 2 yang diselenggarakan pada 13-14 Agustus 2021 lalu.
“Awalnya dari makrab (malam keakraban) kemudian kita berdiskusi untuk menggelar suatu acara akhirnya berpuncak acara pada Festival Mahasiswa dan Fun Race ini,” tuturnya
Komunitas Mahasiswa Universitas Terbuka Bogor ini, lanjut Alvian, sebagai penyelenggara acara Festival Mahasiswa ini. Sekaligus merupakan organisasi kemahasiswaan yang berdiri untuk mewadahi minat, bakat, serta pengembangan diri mahasiswa Universitas Terbuka.
Sementara, Ketua Kominitas Mahasiswa Universitas Terbuka Bogor, Rangga Rantu menyampaikan Festival Mahasiswa yang akan dihelat ini merupakan terobosan dalam program kerja. Harapannya, kata Rangga, Festival Mahasiswa menjadi ajang silaturahmi untuk para mahasiswa yang bermanfaat dan berdampak positif bagi seluruh mahasiswa.
“Ini terobosan program kerja kami, dan selebihnya menjadi ajang silaturahmi dengan rekan-rekan mahasiswa. Tidak sekedar obrolan yang berlalu begitu saja, tapi juga berdampak bagi mahasiswa,” jelas Rangga.
Festival Mahasiswa ini akan dihadiri oleh Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A Rachim yang menjadi salah satu narasumber pada Talkshow Kebangsaan yang akan dimoderatori Tokoh Senior IKA UT Wilayah Bogor, Abdul Haris Maraden.
Selain itu, tidak hanya Wakil Walikota Bogor agenda ini juga dihadiri Dosen Sekretaris Program Studi Universitas Pertahanan, Kolonel Yudho, serta anggota DPRD Jawa Barat, Asep Wahyuwijaya.
Dari berbagai rangkaian acara yang terselenggara, semua Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang dibawahi oleh Komunitas Mahasiswa Universitas Terbuka Bogor mulai dari sharing session oleh UKM Jurnalistik & Kehumasan, pentas seni oleh UKM Seni Budaya & Sastra, hingga stand-stand UKM yang akan tersedia di acara ini.
Untuk itu, Rangga mengimbau untuk tidak melewatkan Festival Mahasiswa dan Fun Race. “Jangan lewatkan dan tiket tersedia langsung dilokasi acara, dengan total seluruh rangkaian acara yang berlangsung mulai dari pukul 08.00 s/d 22.00,” pungkasnya.