Close Menu
    Facebook X (Twitter) Instagram
    Trending
    • Sepuluh Pelaku Tawuran Berdarah di Bogor Diamankan Polisi, Korban Kritis 
    • Ikhtiar Layanan Prima: Tirta Pakuan Pasang Pipa Raksasa untuk Jaminan Air 24 Jam 
    • Peringati Hari Pahlawan Nasional, Masyarakat Diajak Teladani Jasa Pahlawan Bangsa
    • Resmi Diluncurkan, Koperasi Kelurahan Merah Putih Bantarjati Jadi Ekosistem Perekonomian
    • Peringatan Hari Pahlawan Nasional, Dedie Rachim Dorong Masyarakat untuk Membangun Bangsa Lebih Baik
    • BRI Bogor Pajajaran Salurkan Bantuan TJSL untuk Yayasan Al-Ijtihad, Dukung Pendidikan dan Kegiatan Keagamaan
    • Denny Mulyadi Tekankan Komitmen Pemkot Bogor Wujudkan Transparansi Informasi
    • Dedie Rachim Ajak Semua Pihak Perkuat Mitigasi dan Quick Respon Bencana
    Facebook X (Twitter) Instagram
    BarayaNewsBarayaNews
    • Politik
      • Nasional
      • Internasional
    • Olahraga
      • Sepak Bola
    • Teknologi
      • Gadget
    • Peristiwa
    • Kesehatan
    • Kolom Penulis
    • Kota Bogor
    BarayaNewsBarayaNews
    Home » Cuaca » Peristiwa » Peringatan Hari Pahlawan Nasional, Dedie Rachim Dorong Masyarakat untuk Membangun Bangsa Lebih Baik
    Kota Bogor

    Peringatan Hari Pahlawan Nasional, Dedie Rachim Dorong Masyarakat untuk Membangun Bangsa Lebih Baik

    10 November 20253 Mins Read
    Facebook Twitter WhatsApp Telegram
    Share
    Facebook Twitter LinkedIn Pinterest Email Telegram WhatsApp

    BOGOR – Memperingati Hari Pahlawan Nasional yang diperingati setiap 10 November, Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan Forum Koordinasi Pimpinan Wilayah (Forkopimwil) Kota Bogor melaksanakan Upacara Ziarah Nasional di Taman Makam Pahlawan Dreded, Senin (10/11/2025).

    Dedie Rachim mengatakan kegiatan ini merupakan rangkaian peringatan Hari Pahlawan tingkat Kota Bogor yang diawali dengan upacara di Plaza Balai Kota Bogor, ziarah nasional, tabur bunga, dan penanaman pohon di kompleks Istana Bogor.

    Pada momentum Hari Pahlawan ini, Pemerintah Kota (Pemkot) bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor mendorong tokoh Kiai Haji Sholeh Iskandar untuk mendapatkan gelar Pahlawan Nasional.

    Sosok KH Sholeh Iskandar dikenal sebagai pejuang, pendidik, dan pendiri Universitas Ibn Khaldun Bogor.

    “Saat ini beliau sudah masuk dalam daftar usulan 40 calon penerima gelar Pahlawan Nasional. Dari informasi yang saya terima, dari sekian banyak nama yang diusulkan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat, baru Prof. Mochtar Kusumaatmadja yang masuk dalam 10 besar calon penerima gelar Pahlawan Nasional tahun ini,” tutur Dedie Rachim.

    Kendati demikian, Dedie Rachim tetap bersyukur dan berdoa agar Sholeh Iskandar bisa segera mendapatkan gelar Pahlawan Nasional, semoga tahun depan atau dalam waktu dekat.

    Pada upacara di Plaza Balai Kota sebelumnya, Dedie Rachim menyampaikan sambutan Menteri Sosial (Mensos) yang menekankan pentingnya memberikan kontribusi terbaik bagi bangsa dan negara.

    “Perjuangan untuk memerdekakan Indonesia dulu tidak mudah, penuh dengan cucuran keringat, darah, dan air mata. Sekarang perjuangan lebih mudah, karena banyak hal telah disiapkan oleh para pendahulu. Namun semangat juang dan tekad membangun bangsa yang adil, makmur, dan sejahtera harus terus kita lanjutkan melalui sinergi dan kolaborasi dari semua pihak,” ujarnya.

    Dedie Rachim juga mengajak semua pihak agar tidak terpecah karena perbedaan pendapat dan tidak berhenti berkontribusi hanya karena tidak berada di posisi tertentu.

    “Semua harus berpikir bagaimana membangun bangsa ini menjadi lebih baik. Pesan untuk generasi muda Kota Bogor, saya berpesan agar mereka serius menentukan cita-cita,” katanya.

    Ia menambahkan, banyak hal yang bisa dicapai karena ruang cita-cita itu luas, mulai dari menjadi entrepreneur, tokoh agama, olahragawan, budayawan, hingga seniman. Semua bidang terbuka untuk berkiprah dan berkontribusi bagi bangsa.

    “Kesempatan itu ada, asalkan serius dan tidak mudah menyerah. Dengan begitu, generasi muda bisa mengisi kemerdekaan dan mewujudkan cita-cita besar bangsa, menjadikan Indonesia sebagai baldatun thayyibatun wa rabbun ghafur, negeri yang baik dan penuh ampunan dari Tuhan,” ujarnya.

    Sebagai informasi, upacara ziarah dipimpin oleh inspektur upacara, Korem (Danrem) 061/Suryakancana, Brigjen TNI Thomas Rajunio; Komandan Upacara, Mayor Inf Joko Mulyanto; dan perwira upacara, Mayor Inf Aris Nazarudin.

    Pasukan yang mengikuti upacara di antaranya TNI-Polri, Korpri, KNPI, pelajar, Kwarcab Pramuka, Pepabri, LVRI, serta jajaran Pemerintah Kota Bogor.

    Dedie A. Rachim Hari Pahlawan Nasional KH Sholeh Iskandar Pemkot Bogor Walikota Bogor
    Add A Comment

    Bagaimana Pendapat Anda?Batalkan balasan

    Berita Lainnya
    Kesehatan

    Command Center Perumda Tirta Pakuan ‘Dicontek’ Kota Semarang

    27 September 2022
    Kota Bogor

    Tutup Tahun 2019, Walikota Bogor Rotasi Pejabat OPD

    30 Desember 2019
    Kota Bogor

    15 Kios di Pasar Jambu Ludes Dilalap Api

    13 Juni 2022
    Kesehatan

    Golkar Kota Bogor Optimis Raih 10 Kursi di Pileg 2024

    12 Mei 2023
    Kolom Penulis
    Kolom Penulis

    Anak Muda dan Kaderisasi Partai Politik

    5 Januari 2024

    Demokrasi kita dibangun berdasarkan amanat UUD dan berasaskan Pancasila. Disitu jelas bahwa suara kita, aspirasi…

    Pembebasan Biaya Pendidikan, Sesuai Harapan Kah?

    1 Desember 2020
    Trending
    Bisnis

    Atang Trisnanto Dukung Moratorium Minimarket di Kota Bogor

    27 April 2022

    BOGOR – Keberadaan minimarket di Kota Bogor kian lama kian menjamur. Namun, pertumbuhan jumlah minimarket…

    Daerah

    Hari Koperasi Nasional ke-75, Bima Arya Tekankan Lima Hal Ini

    29 Juli 2022

    Adaptasi, edukasi, kolaborasi, transparansi dan ekspansi menjadi lima agenda besar yang perlu dilaksanakan agar koperasi…

    Anggaran

    Komisi II Dorong APBD 2023 Berpihak Kepada Koperasi dan UMKM

    17 Oktober 2022

    BOGOR – Komisi II DPRD Kota Bogor telah selesai menggelar rapat kerja dengan mitra kerja…

    DPRD Kota Bogor

    DPRD Kota Bogor Dorong Langkah Strategis Antisipasi Dampak Tarif Impor AS terhadap UMKM Lokal

    9 April 2025

    BOGOR – DPRD Kota Bogor secara serius merespons kebijakan tarif impor 32 persen yang baru…

    Covid19

    Dalam Rangka Bukan Mutu Karantina, Masyarakat Diedukasi Soal Mutu Kualitas Ikan

    26 Mei 2021

    Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A Rachim menghadiri Bulan Mutu Karantina 2021 di Danau LSI…

    Ekonomi

    Kota Bogor Raih WTP Keenam Secara Beruntun

    23 Mei 2022

    Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor kembali meraih predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan…

    Tentang Kami

    BarayaNews.co.id

    PT. Kreasi Baraya Mandiri adalah sebuah perusahaan yang bergerak di bidang media yang menaungi website portal berita barayanews.co.id untuk menayangkan berita terkini dan terpercaya.

    Laman Kami
    • Kebijakan Privasi
    • Kontak
    • Pedoman Media Siber
    • Redaksi
    • Syarat Karya Tulis
    © 2025 PT Kreasi Baraya Mandiri

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.