Revitalisasi Segera Dikerjakan, Pedagang Pasar Merdeka Direlokasi ke TPS

 

Bogor – Perumda Pasar Pakuan Jaya (PPJ) Kota Bogor resmi merelokasi para pedagang basah Pasar Merdeka ke Tempat Penampungan Sementara (TPS), Selasa (24/9/2024). Langkah ini dilakukan untuk memulai proyek revitalisasi pasar yang akan dikerjakan oleh PT FAM, pemenang beauty contest pembangunan.

Relokasi ini berlangsung di halaman parkir Pasar Merdeka, Kecamatan Bogor Tengah, dihadiri oleh para pedagang pasar. Direktur Utama Perumda PPJ, Jenal Abidin, berharap para pedagang dapat merasa nyaman berdagang di TPS sementara menunggu pembangunan pasar baru selesai.

“Revitalisasi Pasar Merdeka adalah program kerja yang diamanatkan kepada kami oleh Pemkot Bogor untuk memperbaiki pasar-pasar yang sudah tidak layak. Program ini tidak akan berhasil tanpa dukungan dari para pedagang,” ujar Jenal.

Menurut Jenal, revitalisasi pasar bertujuan untuk menciptakan pasar yang lebih aman, nyaman, dan tertib, serta memberikan kemudahan bagi pedagang dalam berjualan. Meski tidak mudah, ia optimis program ini akan berhasil jika ada kerja sama dari semua pihak.

Dalam satu hingga 1,5 tahun ke depan, Kota Bogor akan memiliki pasar baru yang representatif. Jenal menegaskan bahwa TPS yang disediakan untuk pedagang tidak memerlukan biaya sewa, dan proses pemindahan dilakukan dengan tertib oleh panitia yang telah ditunjuk.

“TPS ini gratis dan hanya diperuntukkan bagi pedagang yang sudah lama berdagang di Pasar Merdeka. Setelah pembangunan selesai, pedagang akan kembali ke pasar baru,” jelas Jenal.

Proses relokasi ini juga dihadiri oleh Dirut PT FAM, Firman, dan Kepala Keamanan Pasar, Jack Tanjung. PT FAM sebagai investor menyediakan sekitar 300 lapak di TPS. Proyek revitalisasi Pasar Merdeka akan dimulai pada November 2024 dengan anggaran mencapai Rp50 miliar, dan diprediksi selesai pada 2026.

 

 

Share

Recent Posts

Pemkot Bogor Investigasi Dugaan Keracunan Makanan Siswa

BOGOR - Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor langsung melakukan penanganan dan mengambil langkah atas laporan dugaan…

16 jam ago

Kantongi Penuh Dukungan Seluruh Inorga, ZM Kembali Nakhodai KORMI Kota Bogor

BOGOR – Zaenul Mutaqin kembali terpilih sebagai Ketua Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Kota Bogor…

1 hari ago

Revitalisasi Rampung, Lapangan Mini Soccer Taman Manunggal Kembali Dibuka

BOGOR - Lapangan Mini Soccer Taman Manunggal, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor kembali dibuka setelah…

1 hari ago

Puluhan Siswa Keracunan MBG, DPRD Kota Bogor Minta Investigasi Total dan Evaluasi SPPG

BOGOR - Program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali menjadi sorotan setelah puluhan pelajar dari SDN…

1 hari ago

Diduga Keracunan MBG, SPPG Batutulis Sebut Makanan Sesuai SOP

BOGOR — Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Batutulis menegaskan bahwa seluruh proses pengolahan makanan untuk…

1 hari ago

Puluhan Siswa Diduga Keracunan MBG, Alami Keluhan Muntah dan Lemas

BOGOR — Puskesmas Bogor Selatan menangani dugaan keracunan makanan yang menimpa puluhan siswa dari tiga…

1 hari ago

This website uses cookies.