Pemerintahan

Tanam Harapan untuk Masa Depan, PLN dan Pemprov DKI Gelar Aksi Tanam Pohon di Bantaran Sungai

 

JAKARTA – PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta gelar aksi tanam pohon di bantaran Sungai Kalideres, Duri Kosambi, Cengkareng, Jakarta Barat pada Jumat (29/12). Aksi ini dilakukan bukan hanya aksi penghijauan, tetapi bentuk kontribusi PLN untuk menyumbangkan oksigen bagi langit Jakarta.

General Manager PLN UID Jakarta Raya, Lasiran mengatakan bahwa PLN telah menanam sebanyak 2.324 pohon produktif dan pohon pelindung, tersebar di seluruh wilayah Jakarta, khususnya di Daerah Aliran Sungai (DAS).

“Kegiatan tanam pohon ini merupakan bentuk sumbangsih PLN dalam menciptakan lebih banyak oksigen untuk kota Jakarta, serta turut berperan dalam mengurangi polusi di Jakarta,” ungkap Lasiran.

PJ Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono saat menghadiri aksi tanam pohon tersebut mengapresiasi langkah PLN dan mengucapkan terima kasih kepada PLN dalam upaya menghijaukan Kota Jakarta.

“Ini adalah gerakan PLN Peduli lingkungan, salah satu bagian dari kegiatan _corporate social responsibility_ (CSR) PLN. Dimana kegiatan CSR PLN tidak hanya ini saja, tetapi juga ada kegiatan lainnya, seperti membina petani, warga, dan UMKM,” ungkap Heru.

General Manager PLN UID Jakarta Raya, Lasiran menambahkan sepanjang tahun 2023, PLN telah melakukan berbagai kegiatan CSR, seperti pembinaan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dan masyarakat untuk menumbuhkan pertumbuhan ekonomi warga.

“PLN juga memohon dukungan dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dalam menyukseskan kegiatan CSR PLN yang memiliki manfaat langsung bagi warga Jakarta,” tutup Lasiran.

 

Recent Posts

Meriahkan Bogor Jazz Hujan, Pecinta Musik Jazz Dimanjakan dengan Konsep Intimate Experience

BOGOR – Acara Puncak Bogor Jazz Hujan menjadi perayaan musik jazz berkonsep intimate experience yang…

4 jam ago

Pelaku Penggelapan Dana Tabungan Koperasi Ditetapkan Sebagai Tersangka

BOGOR – Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Bogor Kota menetapkan seorang perempuan berinisial ER sebagai…

6 jam ago

Denny Mulyadi Harap BPBD Kota Bogor Terus Tingkatkan SDM dan Pelayanan

BOGOR - Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor, Denny Mulyadi, memimpin Apel Peringatan Hari Jadi ke-11…

1 hari ago

Sampaikan Duka Mendalam, Banu Bagaskara dan Kader PDI Perjuangan Sambangi Korban Longsor Bondongan

BOGOR – Anggota DPRD Kota Bogor, Banu Lesmana Bagaskara, meninjau lokasi bencana longsor di Kampung…

1 hari ago

Cuaca Ekstrem Picu Keretakan Jalan Saleh Danasasmita, Dedie Rachim Instruksikan Penutupan Jalur

BOGOR - Intensitas hujan tinggi yang mengguyur wilayah Kota Bogor selama dua hari terakhir berdampak…

1 hari ago

Pemkot Dukung Ketahanan Pangan Nasional Lewat Penanaman Jagung Serentak

BOGOR - Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor, Denny Mulyadi menghadiri agenda penanaman jagung serentak seluas…

2 hari ago

This website uses cookies.