Kota Bogor

Nahas, Bendahara SMK di Bogor jadi Korban Perampokan

BOGOR – Nasib nahas dialami seorang bendahara SMK Asy-Syuhada di Kecamatan Rumpin, Kabupaten Bogor, ia menjadi korban perampokan dua pria yang berpura-pura menawarkan baju batik.

Akibat kejadian itu, uang Rp 50 juta milik korban digasak dua orang pelaku.

Peristiwa tersebut terjadi pada Jum’at (28/05/2021) siang. Mulanya, dua orang tak dikenal mendatangi rumah Fatmawati dengan menawarkan baju batik.

Dua pria tersebut terus mendesak korban agar agar membeli pakaian tersebut. Namun karena Fatmawati tak berminat membelinya, ia pun masuk ke dalam rumahnya.

“Saat masuk, korban terkejut karena pelaku mengikutinya ke dalam ruangan,” ujar Kapolsek Rumpin Kompol Dali Saputra, Minggu (30/5/2021).

Salah satu pelaku kemudian mengeluarkan sebilah golok dan menodongkan senjata tajam itu ke leher korban. Saat itu, pelaku meminta korban menyerahkan harta bendanya.

Karena nyawanya terancam, korban akhirnya menyerahkan tas berisi uang tunai senilai Rp 50 juta beserta dokumen laporan keuangan.

Barang Lainnya Raib Digasak
Tak hanya itu, pelaku juga menggasak 3 unit laptop dan 1 buah handphone milik bendahara SMK Asy-Syuhada. Setelah itu, kedua pelaku langsung kabur dengan mengendarai sepeda motor.

Menurut Dali, kedua pelaku menjalankan aksi perampokan dengan cara berpura-pura sebagai pedagang baju batik. Diduga, pelaku telah mengetahui bahwa korban menyimpan uang dengan jumlah banyak.

“Hingga saat ini para pelaku tersebut masih dalam proses penyelidikan,” pungkasnya.

 

 

Share

Recent Posts

PLN Mobile Menyapa Warga Cempaka Putih

JAKARTA - Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya mengadakan…

9 jam ago

Dihadiri Wapres Gibran, Upacara Hari Pahlawan Tanpa Kedip

Jakarta, 11 November 2024 – Dalam rangka mendukung kelancaran Upacara Hari Pahlawan yang dihadiri oleh…

9 jam ago

Sekda Pimpin Kick Off Penataan Gang Roda 3 dan 4 Suryakencana

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor, Syarifah Sofiah, memimpin kick off penataan Gang Roda 3 dan…

2 hari ago

Menteri LH Dorong Penyusunan Roadmap Penanganan Sampah di Kalimantan Selatan

BANJARBARU – Menteri Lingkungan Hidup dan Kepala Badan Pengendalian Lingkungan Hidup (BPLH), Hanif Faisol Nurofiq,…

2 hari ago

Peringati Hari Tanam Pohon BSILHK Gelar Edukasi Untuk Siswa di Bogor

BOGOR - Dalam rangka memperingati Hari Menanam Pohon Nasional dan Hari Dongeng Nasional, Badan Standardisasi…

2 hari ago

Ketua Bawaslu RI Pantau Pilkada Serentak di Bogor, Soroti Kendala Teknis dan Partisipasi Rendah

  BOGOR – Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) RI, Rahmat Bagja, memantau pelaksanaan Pemilihan…

2 hari ago

This website uses cookies.