BOGOR – Komando Resor Militer (Korem) 061/Suryakancana kembali menggelar program vaksinasi massal di Yonif 315 Garuda, Jumat (2/7/2021). Kegiatan yang diberinama serbuan vaksinasi itu digelar secara serentak di tiga wilayah yakni Bogor, Cianjur dan Sukabumi.
Sedikitnya sudah ada sekitar 15.000 masyarakat umum yang mendapatkan program vaksinasi ini. Kegiatan sendiri sudah berjalan selama 12 hari, sejak Senin hingga Jumat.
“Sampai hari ini kami sudah melakukan serbuan vaksinasi di 8 titik lokasi yang ada, salah satunya di Yonif 315. Di mana, (selama 11 hari) ini ada 12.421 warga yang sudah divaksin,” kata Danrem 061/Suryakancana, Brigjen TNI Achmad Fauzi kepada wartawan.
“Tapi (jumlah) itu belum termasuk yang hari ini diperkirakan ada sekitar 2.300an orang, artinya sekitar 15 ribuan warga sudah dilakukan vaksin di Bogor, Cianjur dan Sukabumi,” sambungnya.
Dalam kesempatan ini, Danrem tak lupa mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang sudah luar biasa mengikuti program serbuan vaksinasi ini. Karena, dari target perhari menyuntikan vaksin kepada 1.600 warga, selama tiga hari belakangan pihaknya berhasil menyuntikan vaksin perhari mencapai 2.000 orang lebih.
Baca Juga Korem 061 Suryakencana Gelar Serbuan Vaksinasi di Bogor, Jumlah Peserta Melebihi Prediksi
“Saya ucapkan terima kasih kepada masy semuanya, antusiasme yang luar biasa,” ucap Danrem.
“Artinya apa, masyarakat makin menyadari kepentingan dan kegunaan dari vaksinasi ini, dan mereka menginkinkan juga di vaksinasi,” lanjutnya.
Sebab, dilanjutkan Danrem, tujuan dari program serbuan vaksini ini ialah untuk membentuk kekebalan imunitas warga dalam melawan virus Corona.
“Tujuannya untuk membentuk kekebalan imunitas atau herd imunity, kita diharapkan sampe 85-90 persen dari total populasi masyarakat Indonesia,” imbuhnya.
“Semakin banyak yang divaksinasi, semakin banyak yang memiliki kekebalan untuk melawan Corona,” tandas Danrem.
Sebelumnya, Korem 061/Suryakancana menggelar program vaksinasi massal di Yonif 315 Garuda, Kamis (24/6). Kegiatan yang diberinama serbuan vaksinasi itu diikuti masyarakat umum Kota Bogor.
Danrem 061/Suryakancana, Brigjen TNI Achmad Fauzi menjelaskan, kegiatan serbuan vaksinasi ini merupakan perintah langsung dari Panglima TNI. Di mana, kegiatan vaksinasi nasional secara massal ini dilakukan baik oleh TNI angkatan darat, laut dan udara.
“Untuk Korem 061 Suryakancana setiap hari kita melaksanakan vaksinasi sekitar 1.600an orang, sampai 8 Agustus mudah-mudahan kita bisa mencapai target 80 ribu orang (divaksin),” kata Danrem usai meninjau kegiatan vaksinasi di Yonif 315 Garuda, Kamis (24/6).
“Tapi kalau kita lihat dari tgl 21 sampai hari ini, antusiasme masyarakat untuk mengikuti vaksinasi sangat luar biasa. Hari ini yang kita prediksi hanya datang 250 orang ternyata pagi ini sudah 300an,” sambungnya.
Tak hanya di Yonif 315 Garuda, dilanjutkan Danrem, Korem 061 Suryakancana juga melaksanakan serbuan vaksinasi di jajaran Kodim yang ada dinaungannya. Khusus untuk Kota Bogor, pelaksanaan vaksinasi massal ini juga dilaksanakan di Rumah Sakit Salak dan Klinik Denkesyah Kota Bogor.
Sedangkan, untuk di Kabupaten Bogor dilaksanakan di Makodim 0621/Kabupaten Bogor. Lalu, di Cianjur dilaksanakan di Makodim 0608/Cianjur. Pelaksanaannya dilakukan di poli kesehatannya.
Kemudian, di Kota Sukabumi dilakukan di Makodim 0607/Kota Sukabumi. Serta, Kabupaten Sukabumi dilaksanakan di Rumkitban.
“Total ada 8 titik yang melaksanakan serbuan vaksinasi serentak sejak tanggal 21 Juni kemarin,” ucapnya.
“Mudah-mudahan target 80 ribu orang tercapai, intinya kita melaksanakan program vaksinasi nasional adalah satu juta perhari,” lanjut dia.
Soal sasaran penerima vaksinasi ini, dituturkan Danrem, program ini diberikan kepada masyarakat umum dan siapapun boleh mengikutinya. “Anak muda, lansia siapaun dia tokoh agama, masyarakat dan mahasiswa semuanya bisa,” bebernya.
“Pendaftarannya kita bagi dua cara. Pertama melaksanakan lewat aplikasi dan kedua pendaftaran langsung lewat KTP masing-masing yang dikoordinir Koramil atau Kodim masing-masing,” tandas Danrem.
JAKARTA - Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya mengadakan…
Jakarta, 11 November 2024 – Dalam rangka mendukung kelancaran Upacara Hari Pahlawan yang dihadiri oleh…
Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor, Syarifah Sofiah, memimpin kick off penataan Gang Roda 3 dan…
BANJARBARU – Menteri Lingkungan Hidup dan Kepala Badan Pengendalian Lingkungan Hidup (BPLH), Hanif Faisol Nurofiq,…
BOGOR - Dalam rangka memperingati Hari Menanam Pohon Nasional dan Hari Dongeng Nasional, Badan Standardisasi…
BOGOR – Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) RI, Rahmat Bagja, memantau pelaksanaan Pemilihan…
This website uses cookies.