Barayanews.co.id – Ratusan mahasiswa dari Universitas Pakuan (Unpak) menggelar sholat berjamaah ditengah aksi unjuk rasa di depan pintu gerbang 2 Kebun Raya Bogor, Jln. Ir. H. Djuanda, Kota Bogor.
Di jalan tersebut dipasang kawat berduri melintang untuk mengantisipasi massa bergerak ke Istana Bogor.
Terlihat, petugas dari kepolisian tengah berjaga di sekitaran wilayah aksi.
Cuaca panas terik tidak mengendurkan semangat aksi para demonstran.
Sebelumnya, massa mengajak para petugas untuk mengumandangkan sholawat.
Hingga berita ini diterbitkan, unjuk rasa berlangsung damai. Belum ada pergerakan dari mahasiswa untuk memicu aksi anarki.
Di lokasi lain, aksi unjuk rasa juga digelar mahasiswa dari Persatuan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Universitas Ibnu Khaldun (Uika) di depan pintu Istana Kepresidenan Kota Bogor, Jln. Ahmad Yani, mereka mengevaluasi kinerja setahun Presiden Jokowi-Ma’ruf Amin setelah pelantikan 20 Oktober 2019 silam.
BOGOR – Program Jumat Berkah di Kampung Sawah, Kelurahan Kencana, Kota Bogor berlangsung penuh rasa…
BOGOR - Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim bersama Tim Satgas Pengawasan Makan Bergizi Gratis…
BOGOR - Sempat ramai diperbincangkan di jagat media sosial, ihwal dua Anak Buah Kapal (ABK)…
BOGOR - Anggota DPRD Kota Bogor dari Fraksi PDI Perjuangan, Banu Lesmana Bagaskara, menyoroti serius…
BOGOR - Para petani di Kota Bogor mendapat angin segar. Bantuan dari pemerintah pusat kembali…
BOGOR - Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim menerima audiensi dari Yayasan Catatan Akhir Sekolah…
This website uses cookies.