Categories: Trending

Bogor Dorong Kota Layak Anak, DP3A Susun Rencana Aksi Daerah 2025-2029

Bogor – Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kota Bogor memulai rapat penyusunan Rencana Aksi Daerah (RAD) 2025-2029 di Hotel Pajajaran Suite, Kecamatan Bogor Selatan, Selasa (14/1/2025). Kegiatan ini melibatkan unsur pentahelix di Kota Bogor, termasuk Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Aparat Penegak Hukum (APH), akademisi, dunia swasta, masyarakat, dan media, untuk mendukung visi Kota Layak Anak (KLA).

Pj Sekretaris Daerah Kota Bogor, Hanafi, menjelaskan bahwa penyusunan RAD ini menjadi langkah strategis untuk menyongsong visi Indonesia Emas 2045.

“Hari ini kami berdiskusi untuk menghadapi berbagai persoalan terkait anak-anak. Masalah kasus anak di Kota Bogor cukup kompleks, bahkan ada anak di bawah umur yang terlibat dalam tindakan negatif,” ujar Hanafi.

Ia menambahkan, penyelesaian masalah tersebut memerlukan kolaborasi dan konsep strategis dalam RAD. Predikat KLA Kota Bogor yang telah mencapai tingkat Utama menunjukkan hasil kerja sama yang baik selama ini.

“Kami berharap RAD ini dapat menciptakan generasi anak-anak yang lebih tangguh, berdaya saing, dan memberikan rasa aman bagi orang tua saat anak mereka beraktivitas di luar rumah,” imbuhnya.

Kepala DP3A Kota Bogor, Dody Ahdiat, menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan memperkuat komitmen stakeholder untuk mewujudkan Kota Bogor sebagai KLA. Penyusunan RAD 2025-2029 diharapkan menyelaraskan persepsi seluruh pihak terhadap perlindungan anak.

“Predikat KLA Kota Bogor terus meningkat. Mulai dari Pratama di 2017, Madya pada 2018-2021, hingga Nindya pada 2022-2023. Berdasarkan verifikasi terakhir pada 2024, Kota Bogor berhasil mencapai predikat Utama,” ungkap Dody.

Tahap berikutnya adalah penilaian verifikasi lapangan yang akan dilaksanakan secara hybrid pada Februari 2025. Dody optimis, langkah ini akan semakin memperkuat posisi Kota Bogor sebagai Kota Layak Anak.

Recent Posts

Denny Mulyadi Harap BPBD Kota Bogor Terus Tingkatkan SDM dan Pelayanan

BOGOR - Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor, Denny Mulyadi, memimpin Apel Peringatan Hari Jadi ke-11…

12 jam ago

Sampaikan Duka Mendalam, Banu Bagaskara dan Kader PDI Perjuangan Sambangi Korban Longsor Bondongan

BOGOR – Anggota DPRD Kota Bogor, Banu Lesmana Bagaskara, meninjau lokasi bencana longsor di Kampung…

16 jam ago

Cuaca Ekstrem Picu Keretakan Jalan Saleh Danasasmita, Dedie Rachim Instruksikan Penutupan Jalur

BOGOR - Intensitas hujan tinggi yang mengguyur wilayah Kota Bogor selama dua hari terakhir berdampak…

16 jam ago

Pemkot Dukung Ketahanan Pangan Nasional Lewat Penanaman Jagung Serentak

BOGOR - Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor, Denny Mulyadi menghadiri agenda penanaman jagung serentak seluas…

1 hari ago

Bocor Miliaran, DPRD Kota Bogor Soroti Pajak Parkir Alfamart dan Indomaret

BOGOR – Komisi II DPRD Kota Bogor mencium adanya potensi kebocoran Pendapatan Asli Daerah (PAD)…

1 hari ago

Tingkatkan Response Time, Komisi IV DPRD Kota Bogor Dorong Pengadaan Mobil Rescue Damkar

BOGOR – Komisi IV DPRD Kota Bogor menggelar Rapat Kerja bersama Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar)…

1 hari ago

This website uses cookies.