Pemkot Bogor

Anak-anak Bisa Sampaikan Pengaduan dan Saran Lewat Sibadra

Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) terus meningkatkan layanan pengaduan masyarakat yang juga bisa digunakan anak-anak melalui platform Sibadra (Sistem Informasi Berbagi Aduan dan Saran). Dalam upaya sosialisasi ini, masyarakat diperkenalkan dengan berbagai fitur yang memudahkan anak-anak menyampaikan aspirasi, keluhan, atau saran terkait berbagai isu yang mereka hadapi.

Kepala Diskominfo Kota Bogor, Rahmat Hidayat, menyampaikan bahwa Sibadra menjadi salah satu kanal resmi yang dapat digunakan anak-anak untuk menyampaikan pengaduan secara langsung kepada Pemkot Bogor.

“Kami ingin memastikan bahwa anak-anak di Kota Bogor memiliki akses yang mudah dan aman untuk menyampaikan keluhan atau aspirasi mereka. Melalui Sibadra, mereka dapat melapor dengan lebih cepat dan responsif,” ujar Rahmat, Jumat (14/3/2025).

Selain melalui aplikasi Sibadra yang dapat diunduh di perangkat Android dan iOS, laporan juga dapat disampaikan via WhatsApp ke nomor 0811-9600-0060. Diskominfo Kota Bogor juga mengintegrasikan layanan ini dengan SP4N LAPOR di www.lapor.go.id, SMS 1708, twitter @lapor1708, sistem pengelolaan pengaduan nasional yang memudahkan koordinasi antar instansi dalam menangani laporan masyarakat.

Pemkot Bogor menghimbau anak-anak agar tidak ragu untuk menggunakan layanan ini jika ada hal-hal yang ingin disampaikan.

“Kami mengajak anak-anak untuk berani melapor jika mengalami atau melihat sesuatu yang tidak sesuai, baik di lingkungan sekolah, rumah, maupun tempat lainnya. Identitas pelapor dijamin kerahasiaannya, sehingga mereka tidak perlu takut untuk berbicara,” kata Rahmat.

Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan semakin banyak anak di Kota Bogor yang mengetahui hak mereka dalam menyampaikan pendapat serta berpartisipasi dalam pembangunan daerah. Pemkot Bogor berkomitmen untuk terus memberikan layanan terbaik guna menciptakan lingkungan yang inklusif dan ramah anak.

Recent Posts

Jelang Lebaran, Dedie Rachim Minta Tirta Pakuan Jaga Kualitas Layanan Air

BOGOR - Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, memberikan instruksi kepada Perumda Tirta Pakuan untuk…

40 menit ago

Antisipasi Cuaca Ekstrem, Tirta Pakuan Kota Bogor Maksimalkan Produksi Air Bersih

BOGOR – Perumda Tirta Pakuan Kota Bogor mengambil langkah antisipasi menghadapi potensi cuaca ekstrem yang…

12 jam ago

Masuki Pertengahan Ramadhan, Hakanna Minta Pengawasan Miras dan THM Diperketat

  BOGOR – Memasuki pertengahan bulan Ramadhan, Pemerintah Kota Bogor memperketat pengawasan terhadap tempat hiburan…

13 jam ago

Tetap Buka Saat Ramadhan, Dua THM di Kota Bogor Disegel

BOGOR - Sebanyak 353 botol minuman keras (miras) berbagai merek berhasil disita Pemerintah Kota (Pemkot)…

15 jam ago

Hadiri Buka Bersama, Ketua Repdem Bahas Perkembangan Politik dan Ekonomi

BOGOR – Ketua Relawan Perjuangan Demokrasi (Repdem) Kota Bogor, Banu Bagaskara, menghadiri buka puasa bersama…

22 jam ago

RSUD Kota Bogor Jadi Rumah Sakit Pendidikan bagi 75 Dokter Muda Unhan

BOGOR - RSUD Kota Bogor mendapatkan kehormatan karena menjadi rumah sakit pendidikan bagi 75 dokter…

3 hari ago

This website uses cookies.