Kota Bogor

Alma Wiranta Sebut Penyegelan Kantor Kelurahan Kencana Ganggu Kambtibmas

Barayanews.co.id – Terkait disegelnya Kantor Kelurahan Kencana, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, Kepala Bagian Hukum dan HAM Sekretariat Daerah Kota Bogor, Alma Wiranta menyampaikan, tindakan yang dilakukan pihak H. Edyson Muslim akan menjadi pertimbangan Pemkot Bogor.

Sebab, lanjut Alma, Tim Kuasa Hukum Pemkot Bogor masih mempelajari gugatan perkara perdatanya yang diketahui saat ini masih dalam tahap mediasi acara dari kesimpulan di Pengadilan Negeri Bogor.

“Proses yang dilakukan oleh pihak penggugat justru dapat dikategorikan perbuatan pidana, dikarenakan menyegel dengan sewenang-wenang fasilitas pelayanan masyarakat berupa gedung pemerintah dan perbuatan yang melanggar hukum ini harus diberi konsekuensi karena melakukan tindakan main hakim sendiri, ini negara hukum dan kita semua harus hormati,” tuturnya.

Alma menjelaskan, soal bukti-bukti yang disampaikan oleh pihak penggugat maupun pihaknya sebagai tergugat dengan klaim akan dipastikan keabsahannya saat persidangan nanti.

Maka seyogyanya tidak ada tindakan yang terlalu berlebihan seperti yang dilakukan penggugat karena telah mengganggu ketertiban umum, ketentraman dan pelayanan kepada masyarakat.

“Oleh karenanya diharapkan agar penyegelan fasilitas pemerintah segera dibuka dan tidak terjadi lagi,” pungkasnya.

Share

Recent Posts

Hadapi Musim Kemarau, KLH Soroti Limbah Industri Jabodetabek

  JAKARTA - Kementerian Lingkungan Hidup (KLH) sekaligus Badan Pengendalian Lingkungan Hidup (BPLH) mengundang para…

4 jam ago

Pemkot Bogor Kembali Bongkar Reklame Tak Berizin

BOGOR - Wakil Wali Kota Bogor, Jenal Mutaqin, memimpin kegiatan lanjutan penertiban reklame dan billboard…

1 hari ago

Dedie Rachim Tegaskan Komitmen Pemkot Bogor Berantas Premanisme

BOGOR - Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, menegaskan bahwa pembentukan Satuan Tugas (Satgas) Pemberantasan…

1 hari ago

Wali Kota Bogor Konsultasi Akses Batutulis dengan Wamen PU

BOGOR - Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, memaparkan rencana penanganan Jalan yang terputus di…

1 hari ago

DPRD Kota Bogor Dorong Langkah Strategis Antisipasi Dampak Tarif Impor AS terhadap UMKM Lokal

BOGOR – DPRD Kota Bogor secara serius merespons kebijakan tarif impor 32 persen yang baru…

2 hari ago

Hadiri Halal Bihalal Tingkat Kota Bogor, Adityawarman Adil Ajak Seluruh Elemen Membangun Kota Bogor Dengan Semangat Kemenangan

BOGOR - Ketua DPRD Kota Bogor, Adityawarman Adil, menghadiri acara halal bihalal 1446 Hijriah tingkat…

2 hari ago

This website uses cookies.