Kota Bogor

90 Warga Griya Melati Dinyatakan Sembuh, 6 Masih Jalani Perawatan

BOGOR – Sebanyak 90 warga dari 96 pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Perumahan Griya Melati, telah dinyatakan sembuh dan sudah kembali ke rumah masing-masing.

Sementara enam pasien terkonfirmasi positif Covid-19 masih menjalani perawatan.

Wali Kota Bogor, Bima Arya bersama dinas terkait pun melakukan koordinasi lapangan sembari berkunjungan ke rumah warga yang sudah dinyatakan sehat di Perumahan Griya Melati, Bubulak, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, Minggu (6/6/2021).

“Dari 96 orang yang terpapar, 90 orang sudah sembuh, sudah kembali ke rumah untuk kemudian diisolasi lima hari ke depan,” ujar Bima Arya.

Bima Arya mengatakan, masih ada enam pasien terkonfirmasi positif Covid-19 lagi yang masih dirawat. Rencananya jika progres atau kesehatan pasien membaik, Rabu (9/6) mendatang, enam pasien ini bisa pulang.

Banyaknya warga yang sembuh tentu akan ada penurunan status zona alias tidak lagi zona merah.

“Kami akan berkoordinasi dengan kepolisian dan menetapkan status zona di Griya Melati seperti apa besok,” terangnya.

Dalam kesempatan itu, ia pun masuk ke dalam perumahan Griya Melati untuk memonitor warga yang masih diisolasi dan menyapa warga yang sudah sehat.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bogor, Sri Nowo Retno menuturkan, hingga, Sabtu (5/6) malam, konfirmasi masih sakit 6 orang dan konfirmasi selesai/sembuh 90 orang.

“Ada satu penambahan kasus, pada Sabtu (⅚)kemarin, sehingga total ada 96 kasus positif, awalnya 95 kasus,” katanya.

Retno sapaannya merinci ada 6 orang konfirmasi masih sakit, isolasi di rumah 2 orang dan 4 orang dirawat di BPKP Ciawi,” katanya.

Pihaknya telah melakukan pemeriksaan kesehatan atau tindak lanjut warga yang selesai isolasi mandiri dan pemantauan terhadap semua kasus konfirmasi agar menjalankan proses karantina sesuai SOP (Standar Operasional Prosedur).

Share

Recent Posts

PLN Mobile Menyapa Warga Cempaka Putih

JAKARTA - Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya mengadakan…

4 jam ago

Dihadiri Wapres Gibran, Upacara Hari Pahlawan Tanpa Kedip

Jakarta, 11 November 2024 – Dalam rangka mendukung kelancaran Upacara Hari Pahlawan yang dihadiri oleh…

4 jam ago

Sekda Pimpin Kick Off Penataan Gang Roda 3 dan 4 Suryakencana

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor, Syarifah Sofiah, memimpin kick off penataan Gang Roda 3 dan…

2 hari ago

Menteri LH Dorong Penyusunan Roadmap Penanganan Sampah di Kalimantan Selatan

BANJARBARU – Menteri Lingkungan Hidup dan Kepala Badan Pengendalian Lingkungan Hidup (BPLH), Hanif Faisol Nurofiq,…

2 hari ago

Peringati Hari Tanam Pohon BSILHK Gelar Edukasi Untuk Siswa di Bogor

BOGOR - Dalam rangka memperingati Hari Menanam Pohon Nasional dan Hari Dongeng Nasional, Badan Standardisasi…

2 hari ago

Ketua Bawaslu RI Pantau Pilkada Serentak di Bogor, Soroti Kendala Teknis dan Partisipasi Rendah

  BOGOR – Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) RI, Rahmat Bagja, memantau pelaksanaan Pemilihan…

2 hari ago

This website uses cookies.