BOGOR – Mendekati tahapan pilkada serentak pada 27 November 2024 mendatang, puluhan kader PDI Perjuangan menunjukkan kesiapan dan kesolidannya dalam menyukseskan gelaran lima tahunan itu.
Seperti aksi yang dimotori Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kota Bogor, Atty Somaddikarya yang membagikan payung berlogo partai dan calon Gubernur Jawa Barat, Ono Surono, di kawasan kuliner, Jalan Suryakencana, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Kamis (25/07/2024).
Ia mengungkapkan, ini merupakan bentuk dukungan kepada kadernya untuk maju dalam pemilihan kepala daerah (pilkada) Gubernur Jawa Barat. Begitupun, antusiasme para kader sebagai mesin partai yang terus menyosialisasikan dari ‘grassroot’ untuk meraih kemenangan.
“Ini hanya silaturahmi dengan semua kader yang hadir, tadi simbolis bagi-bagi payung partai dengan logo bakal calon gubernur yang kita usung, ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat, Pak Ono Surono,” ujarnya.
“Kita juga tadi sarapan bubur di kedai milik kader partai,” tambah dia.
Atty menambahkan, masyarakat yang berada di sekitar lokasi sebelumnya memang telah mengenal sosok Ono Surono, sebagai Bakal Calon Gubernur Jawa Barat.
“Ya Alhamdulillah, dengan alat citra diri yang sudah masif dipasang sebelumnya, sosok pak Ono sudah dikenal di kalangan masyarakat,” jelas Atty.
Ia berharap, kader dan seluruh relawan selalu siap dalam agenda pemenangan partai menyambut Pilkada Serentak pada November 2024 mendatang.
“DPC PDI Perjuangan pun telah mengirimkan tim dalam agenda pembekalan dan pemantapan pemenangan Pilkada yang digelar DPP partai. Itu menjadi stimulan untuk mendorong mesin partai memenangkan kontestasi pilkada,” pungkasnya.
Jakarta, 27 Maret 2025 - PT Permodalan Nasional Madani (PNM) kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung…
BOGOR - Satuan Tugas (Satgas) Pemberantasan Premanisme Kota Bogor resmi dibentuk berdasarkan Surat Keputusan (SK)…
BOGOR - Empat hari menjelang Idulfitri 1446 Hijriah Tahun 2025, Wali Kota Bogor, Dedie Rachim,…
BOGOR – Perayaan Idulfitri 1446 Hijriah semakin dekat, menjadi momen penting bagi desainer fesyen untuk…
BOGOR — Lingkungan kerja terkadang dapat memberi pengaruh pada kesehatan mental. Pemicunya adalah beban kerja…
BOGOR — "Hanya pohon yang banyak buahnya yang akan sering dilempari batu." Ungkapan ini mencerminkan…
This website uses cookies.