Safari Ramadhan

Safari Ramadhan ke Kota Bogor, AHY Ngobras dengan Millenial Kota Bogor

BOGOR – Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) melakukan giat safari ramadhan di Kota Bogor pada Senin 10 April 2023 sore. AHY didampingi sang istri Annisa Pohan tiba di Alun-alun Kota Bogor menjelang berbuka puasa dan langsung menemui masyarakat yang sudah berkumpul sejak siang.

Kedatangan AHY disambut langsung Ketua DPC Demokrat Kota Bogor Anita Primasari Mongan beserta jajaran pengurusnya. Histeris para kaum milenial dan ibu-ibu pecah ketika AHY yang menggunakan baju berwarna biru menyambangi masyarakat. Bahkan, sepanjang langkah kaki AHY di Alun-alun, warga bersesakan ingin bersalaman.

Ketua DPC Demokrat Kota Bogor Anita Primasari Mongan mengatakan, agenda AHY ke Kota Bogor selain ke Alun-alun, akan istirahat di Hotel Grand Savero, dan dilanjutkan dengan Ngobrol Asyik (Ngobras) bersama AHY yang dihadiri para kaum milenial di Cafe Tautan Rasa, Jalan Baranangsiang.

“Ini kegiatan safari ramadhan dari Ketum AHY ke Kota Bogor. Acaranya sampai nanti malam yaa, ada agenda Ngobras bersama AHY yang dihadiri para anak muda dan kaum milenial Kota Bogor,” kata Anita.

Kedatangan AHY ke Kota Bogor, lanjut Anita, disambut antusias oleh seluruh masyarakat di Kota Bogor. “Memang hadirnya tadi di Alun-alun hanya sebentar, tapi masyarakat begitu antusias menyambut kehadiran AHY,” ujarnya.

Kedatangan AHY langsung jadi buruan para ibu-ibu dan kaum milenial untuk berfoto selfie. Meski berdesak-desakan, ibu-ibu yang sudah menanti kedatangan AHY langsung berebut untuk berfoto selfie.

“Alhamdulilah bisa ketemu mas AHY, asyiik tadi juga foto selfie bareng sama mas AHY dan Annisa Pohan,” ujar Yuniasari warga Jalan Merdeka usai berfoto selfie dengan AHY.

Rombongan AHY kemudian mendekati stand pembagian takjil kepada masyarakat Kota Bogor dan langsung membagikannya. AHY langsung bertolak ke Masjid Agung Alun-Alun Kota Bogor untuk menunaikan salat maghrib dan berbuka puasa.

Recent Posts

PLN Mobile Menyapa Warga Cempaka Putih

JAKARTA - Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya mengadakan…

6 jam ago

Dihadiri Wapres Gibran, Upacara Hari Pahlawan Tanpa Kedip

Jakarta, 11 November 2024 – Dalam rangka mendukung kelancaran Upacara Hari Pahlawan yang dihadiri oleh…

6 jam ago

Sekda Pimpin Kick Off Penataan Gang Roda 3 dan 4 Suryakencana

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor, Syarifah Sofiah, memimpin kick off penataan Gang Roda 3 dan…

2 hari ago

Menteri LH Dorong Penyusunan Roadmap Penanganan Sampah di Kalimantan Selatan

BANJARBARU – Menteri Lingkungan Hidup dan Kepala Badan Pengendalian Lingkungan Hidup (BPLH), Hanif Faisol Nurofiq,…

2 hari ago

Peringati Hari Tanam Pohon BSILHK Gelar Edukasi Untuk Siswa di Bogor

BOGOR - Dalam rangka memperingati Hari Menanam Pohon Nasional dan Hari Dongeng Nasional, Badan Standardisasi…

2 hari ago

Ketua Bawaslu RI Pantau Pilkada Serentak di Bogor, Soroti Kendala Teknis dan Partisipasi Rendah

  BOGOR – Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) RI, Rahmat Bagja, memantau pelaksanaan Pemilihan…

2 hari ago

This website uses cookies.