Kota Bogor

Rusli Prihatevy Sebut Dokter Rayendra Bagian dari Keluarga Golkar

BOGOR – Ketua DPD Golkar Kota Bogor, Rusli Prihatevy mengatakan bahwa dokter Rayendra saat ini telah menjadi bagian dari keluarga besar Partai Golkar, dan hal itu akan segera dilaporkan ke DPD Jawa Barat (Jabar) dan DPP mengenai mekanisme yang dijalankan menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada).

Manuver politik tersebut, dikatakan Rusli usai dokter Raendi Rayendra menyambangi Kantor DPD Partai Golkar Kota Bogor di Jalan Cikuray, Kecamatan Bogor Tengah pada Minggu (18/8/2024).

Rusli berharap DPP Partai segera menentukan pilihan setelah Musyawarah Nasional mendatang.

“Alhamdulillah kita mendapat keluarga baru. Pilkada tinggal sebentar lagi, mudah-mudahan Golkar dapat menentukan setelah Musyawarah Nasional (Munas) pada 21 Agustus mendatang,” ujar Rusli kepada wartawan, Minggu (18/7/2024).

Rusli menyebut bahwa kunjungan dokter Rayendra ke Golkar disambut dengan sukacita oleh para kader partai berlambang pohon beringin.

“Pak dokter sudah berproses, tapi ada syarat bila ingin maju di Golkar, diantaranya menjadi kader dan sebagainya. Kami sudah sampaikan dokter sudah menjadi bagian keluarga,” katanya.

Kendati demikian, kata Rusli, apabila dokter Rayendra ingin maju dari Golkar, yang bersangkutan tidak boleh ‘mendua’.

“Kalau maju dari Golkar harus satu, tidak boleh ada lain-lain (anggota partai lain). Bila dokter sudah jadi kader Golkar, otomatis akan ada nama dia dalam skema pilkada,” jelasnya.

Sementara itu, saat disinggung mengenai kepemilikan KTA Golkar, dokter Rayendra tak menampik hal tersebut. Namun, saat ditanya apakah ia telah mengundurkan diri sebagai kader PDI Perjuangan, yang bersangkutan enggan menjawabnya.

“Ya, nanti kita bicarakan waktu di luar ini. Tidak ada pembicaraan ke arah sana (mundur dari PDI Perjuangan). Sebetulnya kalau satu tujuan untuk berbuat kebaikan harus duduk bersama bicarakan baik-baik. Sebab PDI Perjuangan tak bisa maju sendiri begitupun Golkar,” ungkap dia.

Yang jelas, kata dokter Rayendra, pembicaraan lanjutan soal pilkada akan dibicarakan bersama partai pengusung.

Ia berharap, surat tugas sebagai bakal calon wali kota yang telah didapatnya dari PDI Perjuangan, PKB, dan PPP bisa dikuatkan bersama dengan Golkar.

Recent Posts

PLN Mobile Menyapa Warga Cempaka Putih

JAKARTA - Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya mengadakan…

4 jam ago

Dihadiri Wapres Gibran, Upacara Hari Pahlawan Tanpa Kedip

Jakarta, 11 November 2024 – Dalam rangka mendukung kelancaran Upacara Hari Pahlawan yang dihadiri oleh…

4 jam ago

Sekda Pimpin Kick Off Penataan Gang Roda 3 dan 4 Suryakencana

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor, Syarifah Sofiah, memimpin kick off penataan Gang Roda 3 dan…

2 hari ago

Menteri LH Dorong Penyusunan Roadmap Penanganan Sampah di Kalimantan Selatan

BANJARBARU – Menteri Lingkungan Hidup dan Kepala Badan Pengendalian Lingkungan Hidup (BPLH), Hanif Faisol Nurofiq,…

2 hari ago

Peringati Hari Tanam Pohon BSILHK Gelar Edukasi Untuk Siswa di Bogor

BOGOR - Dalam rangka memperingati Hari Menanam Pohon Nasional dan Hari Dongeng Nasional, Badan Standardisasi…

2 hari ago

Ketua Bawaslu RI Pantau Pilkada Serentak di Bogor, Soroti Kendala Teknis dan Partisipasi Rendah

  BOGOR – Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) RI, Rahmat Bagja, memantau pelaksanaan Pemilihan…

2 hari ago

This website uses cookies.