Pemerintahan

Perumda PPJ Gandeng Swasta Wujudkan Dapur Makan Bergizi Gratis di Pasar Pamoyanan

BOGOR – Perumda Pasar Pakuan Jaya (PPJ) resmi menjalin kerja sama dengan pihak swasta untuk mendukung program Makan Bergizi Gratis (MBG) bagi pelajar di Kota Bogor. Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama dilakukan pada Senin, 16 Juni 2025, antara Perumda PPJ dan PT. Sehat Utama Gemilang di Bonjour Village, Kabupaten Bogor.

Kerja sama tersebut ditandatangani langsung oleh Direktur Utama Perumda PPJ Jenal Abidin dan Direktur PT. Sehat Utama Gemilang, Asep Suhanda. Kedua belah pihak sepakat untuk mengelola Area Pasar Pamoyanan sebagai dapur MBG yang akan mendistribusikan makanan sehat dan bergizi secara gratis kepada para pelajar.

“Alhamdulillah, kami sudah melakukan kerja sama dengan PT. Sehat Utama Gemilang untuk pengelolaan Pasar Pamoyanan sebagai Dapur Makan Bergizi Gratis,” ujar Jenal Abidin.

Jenal menjelaskan, Perumda PPJ sejatinya telah menyiapkan tiga lokasi pasar untuk mendukung program MBG, yakni Blok F Trade Center Pasar Kebon Kembang (Bogor Tengah), Pasar Tanah Baru (Bogor Utara), dan Pasar Pamoyanan (Bogor Selatan). Namun, realisasi awal baru bisa dilakukan di Pasar Pamoyanan.

“Intinya, Perumda PPJ mendukung penuh program pemerintah dengan menyiapkan lahan atau tempat untuk lokasi dapur MBG di pasar,” tegas Jenal.

Program Makan Bergizi Gratis menjadi salah satu upaya strategis pemerintah dalam meningkatkan gizi dan kesehatan pelajar, khususnya yang berasal dari keluarga kurang mampu. Diharapkan, melalui kolaborasi ini, program tersebut dapat menjangkau lebih banyak siswa di Kota Bogor.

Recent Posts

DPRD Kota Bogor Terima Draft RAPBD 2026, Banggar Langsung Lakukan Pembahasan

BOGOR - DPRD Kota Bogor telah menerima draft Rancangan APBD 2026 Kota Bogor yang diserahkan…

3 jam ago

DPRD Bogor Tampung Aspirasi Aksi Budayawan Soal Proyek Jalan Batutulis

Buatkan judulnya Kota Bogor, VIVA Bogor - Sejumlah organisasi kasepuhan yang tergabung dalam Forum Kabuyutan…

14 jam ago

Denny Mulyadi Tegaskan Pentingnya Kolaborasi Pertahankan Capaian UHC

BOGOR - Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor, Denny Mulyadi, menegaskan pentingnya kolaborasi lintas sektor dalam…

18 jam ago

Rektor Universitas Pakuan Pastikan Tanggung Biaya dan Pendampingan Mahasiswi yang Terjatuh di Gedung Kampus

BOGOR — Rektor Universitas Pakuan, Prof. Didik Notosudjono, secara resmi memberikan keterangan terkait insiden jatuhnya…

18 jam ago

Pasar Jambu Dua Raih Sertifikat SNI Mutu Satu Pasar Rakyat dari Kementerian Perdagangan RI

BOGOR – Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Pasar Pakuan Jaya Kota Bogor kembali menorehkan prestasi membanggakan.…

18 jam ago

Dedie Rachim dan Jenal Mutaqin Apresiasi Disahkannya Perda Perlindungan Guru

BOGOR - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bogor menyetujui hasil pembahasan Rancangan Peraturan Daerah…

20 jam ago

This website uses cookies.