Kantor Pestigo

Kantor Pestigo Diresmikan, Bima Arya Sampaikan Waktu Tepat Berbisnis di Kota Bogor

BOGOR – Wali Kota Bogor, Bima Arya menghadiri peresmian kantor Pestigo di Jalan KH. Sholeh Iskandar, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, Kamis (9/3/2023).

Pestigo merupakan perusahaan Pest Control yang lahir di Kota Bogor.

Keberadaan perusahaan pest control atau jasa pengendalian hama ini memiliki pasar yang luas menambah wawasan dan pengetahuan baru bagi Bima Arya dan tamu undangan yang hadir.

“Siang ini ilmu kita bertambah lagi, ternyata ada bisnis yang prospektif dengan pemasukan yang besar. Kami kagum melihat secara sekilas perjuangan Kang Awal selalu inspiring from zero to hero tadi,” katanya.

Ia juga mendoakan agar semua berjalan lancar dan segala ikhtiar mendapat jalan yang mudah hingga berujung kebaikan.

Saat ini kata Bima Arya, pertumbuhan Ekonomi Kota Bogor berada di angka 5,65% yang berada di atas nasional yang pertumbuhan ekonominya berada di angka 5,31% dan Jawa Barat 5,45%.

“Sehingga kalau mau bisnis saat ini masa ini sangat bagus, karena Kota Bogor ini pertumbuhan ekonominya tinggi,” ujarnya.

Ia pun berharap dengan hadirnya perusahaan-perusahaan baru juga bisa ikut berkontribusi dalam kemajuan Kota Bogor dan kesejahteraan masyarakat.

Pada kesempatan itu Chief Operating Officer (COO) Pestigo, Awaluddin Sarmidi menyampaikan rasa syukurnya atas kesehatan, kebersamaan dalam silaturahmi menyambut bulan Ramadan dalam peresmian Pestigo.

“Mimpi untuk mengubah seorang profesional menjadi enteurpreneur Alhamdulillah bisa terealisasi,” katanya.

Ia pun bercerita bahwa pernah menjadi seorang karyawan selama 33 tahun.

Ketika itu ia bermimpi tidak hanya bisa menerima gaji, namun juga bisa memberi gaji hingga akhirnya bisa membuka bisnis bersama orang-orang yang awalnya adalah seorang karyawan kemudian menjadi seorang owner.

Di lokasi yang sama CEO Pestigo, Harlan Bengardi menyampaikan, peresmian kantor ini dilakukan dengan lebih dulu mengurus semua perizinan sehingga perusahaan yang dipimpinnya itu bisa berdiri sesuai aturan.

“Jadi kenapa kami berani melakukan syukuran, karena izin semuanya alhamdulillah lengkap. Kami perusahaan yang taat semua proses, kami jalankan dan alhamdulillah support dari dinas terkait luar biasa suport san lebih mudah dengan OSS, termasuk izin pajak kami janji kami akan taat pajak,” katanya.

Harlan melanjutkan bahwa bisnis pest control ini merupakan bisnis yang memiliki prospek yang panjang. Berbeda dari tiga tahun lalu. Menurutnya saat ini pasar pest control juga sangat terbuka luas.

Recent Posts

PLN Mobile Menyapa Warga Cempaka Putih

JAKARTA - Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya mengadakan…

49 menit ago

Dihadiri Wapres Gibran, Upacara Hari Pahlawan Tanpa Kedip

Jakarta, 11 November 2024 – Dalam rangka mendukung kelancaran Upacara Hari Pahlawan yang dihadiri oleh…

1 jam ago

Sekda Pimpin Kick Off Penataan Gang Roda 3 dan 4 Suryakencana

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor, Syarifah Sofiah, memimpin kick off penataan Gang Roda 3 dan…

2 hari ago

Menteri LH Dorong Penyusunan Roadmap Penanganan Sampah di Kalimantan Selatan

BANJARBARU – Menteri Lingkungan Hidup dan Kepala Badan Pengendalian Lingkungan Hidup (BPLH), Hanif Faisol Nurofiq,…

2 hari ago

Peringati Hari Tanam Pohon BSILHK Gelar Edukasi Untuk Siswa di Bogor

BOGOR - Dalam rangka memperingati Hari Menanam Pohon Nasional dan Hari Dongeng Nasional, Badan Standardisasi…

2 hari ago

Ketua Bawaslu RI Pantau Pilkada Serentak di Bogor, Soroti Kendala Teknis dan Partisipasi Rendah

  BOGOR – Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) RI, Rahmat Bagja, memantau pelaksanaan Pemilihan…

2 hari ago

This website uses cookies.