Categories: Trending

Debat Capres ke-5, PLN Pastikan Pasokan Listrik dalam Kondisi Andal

Debat Calon Presiden Ke-5 dengan tema Kesejahteraan Sosial, Kebudayaan, Pendidikan, Teknologi Informasi, Kesehatan, Ketenagakerjaan, Sumber Daya Manusia dan Inklusi akan berlangsung hari ini (4/2) di Jakarta Convention Center. PLN Unit Induk Distribusi  (UID) Jakarta Raya pastikan pasokan listrik dalam kondisi yang andal untuk memastikan acara debat ke-5 berjalan lancar.

Lasiran, General Manager PLN UID Jakarta Raya mengatakan pengalaman pada Debat Capres dan Cawapres sebelumnya yang berlangsung di JCC telah berhasil dengan baik, PLN kembali pastikan acara debat terakhir ini juga berjalan lancar.

“Dalam menopang sistem kelistrikan di JCC tanpa kedip, PLN UID Jakarta Raya telah menyiapkan pasokan listrik sampai 6 lapis serta didukung juga dengan peralatan dan personel yang kompeten,” jelas Lasiran.

Peralatan yang disiagakan di antaranya 2 unit Uninterruptible Power Supply (UPS) dengan total kapasitas 1.000 kVA, dan 1 Unit Gardu Bergerak (UGB) 1.000 kVA.

General Manager PLN UID Jakarta Raya, Lasiran menambahkan sebanyak 65 personel gabungan telah di siapkan guna mengawal debat capres terakhir ini.

“Personil gabungan ini terdiri dari pegawai, petugas gardu induk, hingga petugas pelayanan teknik. Mereka bersiaga secara tersebar, mulai control center, gardu, hingga mengawal peralatan PLN di lokasi debat selama acara berlangsung” tutup Lasiran.

Recent Posts

Disnaker Kota Bogor Kembali Gelar Job Fair 2025 di Plaza Jambu Dua

BOGOR - Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor melalui Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) kembali mengadakan Job Fair…

20 jam ago

Denny Mulyadi Tinjau Validasi Data Sosial Ekonomi Nasional di Ciwaringin

BOGOR - Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor, Denny Mulyadi, didampingi Kepala Dinas Sosial, Atep Budiman,…

20 jam ago

Jumat Berkah, Petani di Kencana Kota Bogor Terima Pupuk Organik Gratis

BOGOR – Program Jumat Berkah di Kampung Sawah, Kelurahan Kencana, Kota Bogor berlangsung penuh rasa…

4 hari ago

Pantau Keamanan MBG, Dedie Rachim Tinjau Dapur SPPG

BOGOR - Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim bersama Tim Satgas Pengawasan Makan Bergizi Gratis…

5 hari ago

Dua ABK Asal Kota Bogor yang Terlantar di Laut Disambut di Balai Kota

BOGOR - Sempat ramai diperbincangkan di jagat media sosial, ihwal dua Anak Buah Kapal (ABK)…

5 hari ago

Soroti Krisis Obat RSUD, Banu Bagaskara Dorong Percepatan Pembahasan Raperda Kesehatan

BOGOR - Anggota DPRD Kota Bogor dari Fraksi PDI Perjuangan, Banu Lesmana Bagaskara, menyoroti serius…

6 hari ago

This website uses cookies.